foto: Cevi abdul Gopur |
KOMUNIKASI VERBAL DAN NON VERBAL
Dosen Pengampu : Imam Santoso M.I.,Kom
Disusun
oleh:
Muhammad Jibran Rachmadi (A2201401)
KOMUNIKASI
DAN PENYIARAN ISLAM
SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM AL-FATAH 2024
BAB
l
PENDAHULUAN
A. Latar
Belakang
Komunikasi
merupakan salah satu aspek terpenting dan kompleks bagi kehidupan manusia.
Manusia sanagat dipengaruhi oleh komunikasi yang dilakukannya dengan manusia
lain, baik yang sudah dikenal maupun yang tidak dikenal sama sekali. Komunikasi
memiliki peran yang sangat vital bagi kehidupan manusia karena itu kita harus memberikan perhatian yang seksama terhadap komunikasi.
Komunikasi verbal (verbal communication) adalah bentuk komunikasi yang disampaikan komunikator kepada komunikan dengan cara tertulis (written) atau lisan (oral). Komunikasi verbal menempati porsi besar. Karena kenyataannya, ide-ide, pemikiran atau keputusan, lebih mudah disampaikan secara verbal ketimbang non verbal. Dengan harapan, komunikan (baik pendengar maupun pembaca ) bisa lebih mudah memahami pesan-pesan yang disampaikan. Contoh : komunikasi verbal melalui lisan dapat dilakukan dengan menggunakan media, contoh seseorang yang berbicara melalui telepon. Sedangkan komunikasi verbal melalui tulisan dilakukan dengan cara tidak langsung antara komunikator dengan komunikan. Proses penyampaian informasi dilakukan dengan menggunakan berupa media surat, lukisan, gambar, grafik dan lain-lain.
Komunikasi non verbal ( non verbal
communicarion) menempati porsi penting. Banyak komunikasi verbal tidak efektif
hanya karena komunikatornya tidak menggunakan komunikasi non verbal dengan baik
dalam waktu bersamaan. Melalui komunikasi non verbal, orang bisa mengambil
suatu kesimpulan mengenai suatu hal tentang berbagai macam persaan orang, baik
rasa senang, benci, Cinta, kangen dan berbagai macam perasaan lainnya.
Kaitannya dengan dunia bisnis, komunikasi non verbal bisa membantu komunikator
untuk lebih memperkuat pesan yang disampaikan sekaligus mema ntuk komunikasi
non berbagai macam perasaan lainnya. Contoh
komunikasi verbal yaitu melalui lisan dapat dilakukan dengan menggunakan media,
misalnya seseorang yang bercakap-cakap melalui telepon seluler. Seang
komunikasi non-verbal melalui tulisan dilakukan dengan secra tidak langsung
antara komunikator dengan komunikan. Proses penyampaian informasi dilakukan
dengan menggunakan berupa media surat, lukisan, gambar, grafik dan lainlain.
BAB
ll
PEMBAHASAN
A. Pengertian
Komunikasi Verbal dan Non-Verbal
1. Komunikasi Verbal
Komunikasi verbal adalah komunikasi yang menggunakan kata-kata, baik itu secara lisan maupun tulisan. Komunikasi verbal paling banyak dipakai dalam hubungan antar manusia, untuk mengungkapkan perasaan, emosi, pemikiran, gagasan, fakta, data, dan informasi serta menjelaskannya, saling bertukar perasaan dan pemikiran, saling berdebat, dan bertengkar.
Definisi komunikasi verbal yang Iainnya adalah suatu jenis dari kegiatan percakapan atau penyampaian pesan maupun informasi yang dilakukan seseorang kepada orang lain, baik itu disampaikannya secara lisan maupun secara tulisan.
Adapun arti yang lainnya dari komunikasi verbal yaitu sebuah proses
penyampaian pikiran, pesan ataupun perasaan seseorang kepada orang lain dengan
memakai simbol-simbol yang menggunakan satu kata ataupun lebih sebagai
medianya, dan media yang umumnya digunakan yaitu bahasa, karena bahasa dapat
menerjemahkan pikiran seseorang kepada orang Iain.
Pengertian Komunikasi Nonverbal menurut para ahli :
a. Deddy Mulyana, M.A., Ph.D. Pengertian komunikasi verbal menurut buku 11mu Komunikasi oleh Prof. Deddy Mulyana, M.A., Ph.D. yaitu bentuk komunikasi yang disampaikan komunikator kepada komunikan dengan cara tertulis (written) atau lisan (oral).
b. . Harold Lasswell Komunikasi verbal yaitu suatu proses komunikasi dengan menggunakan symbol atau lambang- lambang.
2. Komunikasi Nonverbal
Komunikasi Nonverbal adalah komunikasi yang pesannya dikemas dalam bentuk nonverbal, tanpa kata-kata. Dalam kehidupan nyata komunikasi nonverbal jauh lebih banyak dipakai daripada komuniasi verbal. Dalam berkomunikasi hampir secara otomatis komunikasi nonverbal ikut terpakai. Karena itu, komunikasi nonverbal bersifat tetap dan selalu ada. Komunikasi nonverbal lebih jujur mengungkapkan hal yang mau diungkapkan karena spontan,
Adapun Komunikasi non verbal adalah kebalikan dari komunikasi verbal yaitu suatu proses dari komunikasi yang dimana penyampaian informasi atau pesannya tidak memakai kata-kata komunikasi ini sering disebut juga dengan bahasa isyarat. Bentuk dari komunikasi nonverbal ini memakai gerakan seperti misalnya: bahasa tubuh, ekspresi wajah, dengan kontak mata dan lain sebagainya. Atau definisi komunikasi non verbal yang lainnya yaitu satu cara penyampaian pesan atau informasi kepada orang lain tanpa menggunakan ucapan atau kata-kata, akan tetapi caranya menggunakan gerakan atau isyarat.
Pengertian Komunikasi Nonverbal menurut
para ahli :
a. Menurut
Resberry Bagi Resberry, komunikasi nonverbal adalah suatu tindakan dan perilaku
manusia yang memiliki makna. Pengertian ini sangat luas, karena setiap perilaku
atau tindakan kita, bisa jadi mengandung makna tertentu yang bahkan tidak kita
sadari akan tetapi dipersepsi oleh orang lain.
b. Menurut Atep Adya Barata Komunikasi nonverbal menurut Atep Adya Barata adalah suatu jenis komunikasi yang diungkapkan lewat objek di setiap kategori lainnya (the object language), komunikasi yang menggunakan gerak (gesture) sebagai sinyal (sign language), serta komunikasi melalui tindakan atau gerakan tubuh manusia (action language). Pengertian Atep ini lebih sebenarnya secara tidak langsung menunjukkan kategori-kategori atau jenis-jenis dari komunikasi nonverbal, seperti gestur, aksi, objek, dan lain sebagainya.
BAB lll
PENUTUP
Kesimpulan
Komunikasi verbal adalah komunikasi yang
menggunakan bahasa dan kata-kata sebagai produk utamanya. Manusia akan sangat
sulit menyampaikan prasaan dan keinginannya jika tidak menggunakan bahasa yang
dapat dimengerti oleh orang lain.
Komunikasi non-verbal adalah komunikasi
yang disampaikan melalui ekspresi wajah, gesture (bahasa tubuh), gerakan
tangan, dan Iain sebagainya. Komunikasi verbal dan non-verbal pada hakikatnya
saling terkait dan saling melengkapi. Dalam komunikasi langsung, kita
terus-menerus mengirimkan pesan pada lawan bicara kita. Komunikasi non-verbal
sering terjadi seacar otomatis dan tanpa kita kontrol.
Fungsi bahasa yang mendasar adalah untuk menamai atau menjuluki orang, objek, dan peristiwa. Fungsi bahasa Iainnya adalah interaksi dan transmisi informasi, Faktor-faktor yang mempengamhi kelancaran berkomunikasi verbal adalah faktor intelegensi, faktor budaya, faktor pengetahuan, faktor kepribadian, faktor biologis, faktor pengalaman.
Referensi :
https://dasalukman21.blogspot.com/2017/01/contoh-makalah-komunikasi-verbal-dan.html
http://www.pengertianku.net/2015/04/pengertian-komunikasi-verbal-dan-non-verbal.html
https://pakarkomunikasi.com/fungsi-komunikasi-verbal
Posting Komentar